Telaga Biru Cawene Bogor, Tempat Wisata Baru yang Murah Meriah, Hanya Rp 15.000

- 11 Januari 2023, 21:52 WIB
Telaga Biru Cawene Bogor
Telaga Biru Cawene Bogor /tangkapan layar youtube/

PORTAL BREBES - Telaga Biru Cawene atau biasa disebut Leuwi Orok, merupakan tempat wisata baru di Kabupaten Bogor. Lokasinya di Jalan Lokapurna kawasan Gunung Halimun Salak.

Mungkin Telaga Biru Cawene ini masih asing didengar. Yah, karena Telaga Leuwi Orok ini baru dibuka awal Januari 2023.

Jika Anda penasaran, silahkan berkunjung ke tempat wisata itu. Harga tiketnya murah meriah. Hanya Rp15.000 per orang. Jika di tempuh dari Jakarta, mungkin sekitar 2 jam.

Baca Juga: Di Kampung ini Hanya ada 7 Rumah, Lokasinya di Pelosok Brebes Jawa Tengah

Lokasi Telaga Biru Cawene ini berada di dalam lembah. Jadi untuk menuju ke tempat tersebut harus menuruni anak tangga. Tapi dari pos tiket, lokasinya tidak jauh. Hanya sekitar 5 menit.

Pemandangan di kawasan telaga ini sangat indah. Air telaganya berwarna biru. Cocok untuk anda yang hobi berswafoto atau shelfie. Pengunjung juga dibebaskan untuk mandi di telaga tersebut. Di sini juga disediakan baju untuk berenang di telaga. Bisa pinjam gratis.

Terdapat pula beberapa Saung untuk duduk santai. Namun, di Telaga Biru Cawene ini tidak ada warung makanan atau minuman. Jadi, pengunjung harus bawa sendiri.

Baca Juga: Garut Dinoland, Tempat Wisata untuk Keluarga dengan Sensasi Zaman Purbakala

Di telaga itu ada dua spot. Yang satu untuk berenang, satu lagi untuk loncat. Nah jadi buat temen-temen yang suka loncat dari ketinggian ini cocok banget. Ketinggiannya sekitar 2 meter.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x