Ganjar Berkunjung ke Desa Kedungkelor Tegal, Warga Berebut Cium Tangan dan Foto Bersama

- 29 Juli 2022, 02:26 WIB
Sejumlah warga ramai-ramai berebut untuk berjabat tangan dan cium tangan Ganjar Pranowo saat berkunjung di Desa Kedungkelor Kecamatan Warureja Kabupaten Tegal.
Sejumlah warga ramai-ramai berebut untuk berjabat tangan dan cium tangan Ganjar Pranowo saat berkunjung di Desa Kedungkelor Kecamatan Warureja Kabupaten Tegal. /

Begitu Ganjar mendekat, warga langsung berebut untuk cium tangan, berjabat tangan dan foto bersama.

Tidak hanya itu, ratusan warga mulai anak-anak hingga dewasa mengikuti setiap gerak langkah kaki Ganjar Pranowo saat berkeliling di desa tersebut.

Baca Juga: Begini Pendapat Ganjar Pranowo Tentang Sosok Almarhum Johardi, Mantan Sekda Kota Tegal

"Alhamdulillah, akhirnya Pak Ganjar bisa datang ke sini," ujar salah seorang warga yang mengikuti rombongan Gubernur yang meninjau pengerjaan TMMD.

Nela, warga Kedungkelor mengaku senang bisa bertemu, berbincang langsung, dan berfoto dengan Ganjar Pranowo.

Sebelumnya Nela yang mendengar kabar Ganjar datang ke desa sudah menunggu di depan rumah sambil menggendong anaknya.

Baca Juga: Mampir Kota Tegal untuk Takziyah, Ganjar Pranowo Sampaikan Pesan Ini

"Senang banget. Ini baru pertama kali (Ganjar) ke sini, jadi antusiasnya luar biasa. Tadi sempat foto dan ngobrol, terus dapat pesan disuruh KB sama Pak Ganjar," kata Nela.

Nela menceritakan, kabar mengenai kunjungan Ganjar Pranowo ke Desa Kedungkelor sudah berhembus sejak dua hari lalu.

Dia dan warga merasa lega karena Ganjar benar-benar datang ke desanya.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah