Festival Kuliner dan Kirab Budaya Seng Thian Kongco Liem Thay Soe Akan Dimulai Besok

- 20 Oktober 2022, 20:25 WIB
Potret pra acara di Klenteng Slawi
Potret pra acara di Klenteng Slawi /DR Yogatama/

"Dewa Liem Thay Soe hidup dari Dinasti Ming dan pernah mengajar putra mahkota dan menjadi guru dari 9 Kaisar pada waktu itu. Hingga akhirnya, ia mencapai kesempurnaan pada tanggal 26 bulan 9 di tahun Imlek atau peninggalan Imlek," pungkasnya.

Baca Juga: Ribuan Petugas Regsosek Kabupaten Tegal Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan

Sementara, CEO PT Kasyr Sibernetika, Edi Kurniawan menambahkan, bahwa pihaknya bersama UMKM Kabupaten Tegal ikut berpartisipasi memeriahkan acara itu. Ia menggandeng sebanyak 30 UMKM bangkit di Kabupaten Tegal dan 30 lainnya berasal dari luar UMKM.

"Berarti nanti UMKM Kabupaten Tegal juga akan mengisi Festival UMKM itu, rata-rata memang kuliner menarik," jelasnya.

Edi menjelaskan, untuk menarik minat masyarakat mencoba kuliner di Kabupaten Tegal, nantinya ia akan berikan diskon setiap pembelian dengan aplikasi dan non tunai.

Baca Juga: BPS Kota Tegal Beri Perlindungan JKK JKM BPJS Ketenagakerjaan kepada 424 Petugas Regsosek

"Nanti nominalnya random, dan semua tata caranya ada di aplikasi itu. Tak hanya itu saja, nanti juga ada doorprise untuk memeriahkan Festival Kuliner tersebut," tambahnya.***

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah