Jenis Olahraga untuk Kurangi Lemak di Kaki dan Merampingkannya

- 4 April 2024, 10:30 WIB
Ilustrasi squat
Ilustrasi squat /Instagram @rbnfitness_/

PORTAL BREBES - Memiliki bentuk tubuh yang ideal merupakan dambaan banyak orang. Bentuk tubuh ideal bukan hanya terlihat dari ukuran pinggang, pinggul, atau lengan.

Namun, bentuk kaki juga sangat memengaruhi. Banyaknya timbunan lemak pada paha dan betis, memiliki kesan tidak menarik untuk bentuk tubuh yang ideal.

Dilansir dari dinkes.kalbarprov.go.id, memiliki kaki yang ramping mungkin idaman bagi sebagian orang, apalagi wanita. Kaki yang ramping memiliki beberapa keutamaan untuk menunjang aktivitas sehari-hari.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Tips Olahraga Disaat Berpuasa untuk Tetap Jaga Kesehatan dan Kebugaran Tubuh

Seperti dapat membuat langkah lebih cepat, bisa melompat lebih tinggi dengan mudah, dan meningkatkan stabilitas tubuh secara keseluruhan. Berikut 5 jenis olahraga yang dapat mengurangi lemak di kaki sekaligus merampingkannya, seperti:

1. Bridges

Bridges adalah gerakan yang mampu meregangkan dan mengencangkan paha, pinggul, dan bokong.

Gerakan ini bisa meningkatkan fleksibilitas pinggul, serta membuat paha dan kaki terlihat lebih panjang.

2. Lunges

Lunges merupakan salah satu latihan penguatan otot. Gerakan ini juga bisa menjadi cara agar mengurangi lemak di kaki dan membuatnya ramping.

Baca Juga: Jangan Mager! Ini Sederet Manfaat Olahraga saat Puasa

3. Squat

Squat adalah gerakan setengah jongkok yang menumpu berat badan pada kaki. Gerakan ini mampu membakar kalori, memperkuat otot kaki, dan mengencangkan paha dan betis.

4. Hamstring stretch

Hamstring adalah tiga otot besar yang berada di bagian belakang paha. Hamstring stretch berarti peregangan pada area tersebut. Gerakan ini dapat meningkatkan fleksibilitas dengan melakukan peregangan pada otot hamstring.

5. Downward dog

Downward dog adalah salah satu gerakan yoga yang cukup populer.
Melakukan gerakan ini juga bisa menjadi cara agar kaki ramping dan tampak tinggi.

Olahraga lain yang dapat Anda lakukan adalah latihan kardio. Latihan kardio adalah cara yang bagus untuk membakar lemak dan membuat kaki lebih ramping.

Baca Juga: Catat Nih Gaes! Rekomendasi Jenis Olahraga yang Dapat Dilakukan saat Puasa

Anda dapat mencoba olahraga seperti berjalan aktif, berlari, bersepeda, ataupun berenang. Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal dalam mengurangi lemak di kaki.

Tetap ingat, olahraga bukan hanya untuk penampilan, tapi juga untuk membuat tubuh sehat dan kuat.***

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah