Presiden Beri Ucapan Selamat Bagi Penerima Beasiswa LPDP

- 2 November 2020, 23:20 WIB
Presiden RI Joko Widodo memberi ucapan selamat kepada pelajar yang mendapat beasiswa LPDP
Presiden RI Joko Widodo memberi ucapan selamat kepada pelajar yang mendapat beasiswa LPDP /Instagram/@jokowi


PORTAL BREBES - Presiden Joko Widodo memberi ucapan selamat kepada sejumlah pelajar yang resmi mendapat beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP). Mereka yang mendapatkan beasiswa tersebut dipastikan akan bisa melanjutkan studinya di sejumlah perguruan tinggi ternama di luar negeri.

"Saya ingin mengucapkan selamat kepada para penerima beasiswa LPDP. Pesan saya saudara-saudara harus mengejar pengetahuan baru yang terus bermunculan,"ujar Presiden di akun Instagramnya,@jokowi. Dalam kesempatan itu, presiden juga meminta agar penerima beasiswa benar-benar memanfaatkan fasilitas itu untuk mengasah dan memperkuat karaker, mengasah talenta dan pemperkuat ketrampilan.

Baca Juga: Akhiri Kutukan Tak Bisa Menang di Old Trafford

Kesempatan itu hendaknya juga dijadikan sarana untuk memperkokoh rasa kebangsaankebangsaan, kemanusiaan dan keindonesiaan. "Khusus kepada para penerima beasiswa yang akan menempuh pendidikan di luar negeri, saya ingatkan bahwa saudara-saudara adalah wajah Indonesia di masyarakatInternasional Internasional. Tunjukan bahwa Indonesia itu damai dan bersatu, penuh toleransi dan selalu bhinneka tunggal ika,"pesannya.

Presiden juga bertitip pesan agar selama di luar negeri pelajar Indonesia juga turut mempromosikan pariwisata Indonesia termasuk investasi. "Belajar sebaik-baiknya dan selesai dengan tepat waktu. Indonesia menantikan kiprah dan peran serta saudara-saudara untuk membangun bangsa,"pungkasnya. ***

Baca Juga: Tetap Ngantor, Bamsoet Isi Libur Panjang Bareng Singa Putih Kesayangan

 

 

Editor: Harviyanto

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x