Perjalanan Sejarah Hidangan Pepes dari Zaman Baheula Hingga Kini

- 13 Desember 2023, 18:00 WIB
Resep ide jualan pepes jamur tiram
Resep ide jualan pepes jamur tiram /YouTube tri pujis

paiss

PORTAL BREBES - Indonesia terkenal dengan berbagai makanan daerahnya yang populer. Salah satunya dari daerah Sunda, populer dengan makanan tradisionalnya yang disebut Pepes.

Pepes adalah sebuah hidangan yang dibungkus dengan daun pisang, dan dimasak dengan cara dibakar atau dikukus. Pepes dapat diisi dengan apa saja, bisa dengan ikan, jamur, ayam, udang, dan tahu.

Baca Juga: Sejarah Upacara Tiwah, Tradisi Kematian yang Unik Suku Dayak!

Pepes awalnya disebut pais, dulu makanan ini membutuhkan waktu yang sangat lama dalam proses pembuatannya, bahkan hingga mencapai 8 jam. Proses pemasakan dengan menggunakan bara api akan membuat pepes matang perlahan lahan hingga mengeluarkan aroma dan rasa yang begitu menyerap dan lezat. Teknik memasak inilah yang membuat pepes matangnya lama.

Kini, pepes mulai sering dimasak dengan cara dikukus seiring dengan perkembangan teknologi. Isian pepes terinspirasi dari kebiasaan masyarakat sunda yang terbiasa memakan makanan dari hasil alam seperti ikan, telur ikan, jamur, dan lain sebagainya.

Begitu Pula bumbu bumbu yang dipakai juga diperoleh dari halaman rumah atau kebun sendiri seperti seperti daun salam, sereh, kunyit, dan dibungkus menggunakan daun pisang.

Baca Juga: Sejarah Desa Kupangan Wonosobo, Kono Banyaknya Makanan di Daerah itu?

Kini, pepes sudah banyak dijual hingga ke berbagai daerah. Selain rasanya yang nikmat, olahan pepes juga termasuk makanan yang sehat karena pengolahannya yang bebas minyak.

Wah, siapa nih yang suka pepes?

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x