Kapolres Tegal Pimpin Langsung Pengamanan Aksi Damai Pendukung Balon Kades PAW Banjarturi Warureja

22 September 2023, 09:30 WIB
Kapolres Tegal, AKBP Mochammad Sajarod Zakun turun langsung mengamankan jalannya aksi damai kedua di Banjarturi, Warureja, Tegal /Doc/

PORTAL BREBES – Aksi unjuk rasa yang kembali dilakukan warga Desa Banjarturi, Kecamatan Warureja, Kabupaten Tegal mendapat pengawalan langsung dari Kapolres Tegal, AKBP Mochammad Sajarod Zakun. Namun, kali ini hanya melibatkan beberapa orang dengan tema aksi damai pada Rabu 20 September 2023 kemarin.

Orang nomor satu di jajaran Polres Tegal itu secara langsung turun dan memimpin gelaran aksi damai penyampaian aspirasi dari warga yang mendukung bakal calon Kades Pilkades Antar Waktu di Desa Banjarturi, Warureja, Kabupaten Tegal.

Kegiatan pengamanan dimulai dengan apel kesiapan pengamanan yang di gelar di Mako Polres Tegal pada pukul 07.00 WIB dipimpin oleh Kabagops Polres Tegal Kompol Sardoyo,  dengan materi berupa prosedur penggunaan kekuatan sesuai dengan perkap nomor 1 tahun 2009 sebagai pedoman pengamanan.

Baca Juga: Warga Banjarturi Kecamatan Warureja Tegal Gelar Aksi Unjuk Rasa, Tuntut Pilkades Antar Waktu Segera Dilakukan

Sebanyak 161 orang anggota pengamanan diterjunkan untuk mengawal jalannya aksi yang diberangkatkan dengan menggunakan 2 Truk Dalmas, dan 4 Mobil Patroli dengan pimpinan Wakapolres Tegal Kompol Johan Valentino Nanuru.

Masa pendukung bakal calon kades Khasanuri berjumlah 50 orang berangkat dari Rumah Khasanuri, kemudian menuju ke Balai Desa Banjarturi dengan berjalan kaki dilanjutkan dengan Orasi dan Aksi Damai. Dengan menggunakan alat peraga spanduk, Orasi dilaksanakan dengan aman dan kondusif dilanjutkan dengan audiensi di dalam aula Balai Desa Banjarturi.

AKBP Mochammad Sajarod Zakun menyampaikan, pada aksi damai yang dilakukan kedua di Desa Banjarturi ini berlangsung dengan aman dan damai.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Seratusan Warga Desa Banjarturi Warureja Tegal Geruduk Kantor Balaidesa Karena Ini

“Kemudian, pada pukul 10.00 WIB, massa yang telah selesai melakukan audiensi damai, membubarkan diri, kembali ke rumah masing-masing,” jelasnya.

Diberitakan sebelumnya, memanasnya proses maupun tahapan Pilkades Antar Waktu (PAW) di Desa Banjarturi, Kecamatan Warureja, Kabupaten Tegal mendapat perhatian khusus dari Kapolres Tegal, Mochammad Sajarod Zakun dan Dandim 0712/Tegal, Letkol Inf Suratman.

Kapolres dan Dandim yang hadir dalam aksi tersebut, juga ikut mengawal ketat proses Pilkades Antar Waktu (PAW) di Desa Banjarturi, Kecamatan Warureja, Kabupaten Tegal, Senin 18 September 2023 kemarin.

Baca Juga: Memanasnya Pilkades Antar Waktu Desa Banjarturi Tegal Mendapat Perhatian Khusus dari Dandim dan Kapolres Tegal

Aksi unjuk rasa itu diawali dengan berkumpul di rumah salah satu warga, kemudian berjalan kaki sambil membentangkan spanduk ke lokasi titik kumpul Balaidesa Banjarturi. Mereka membentangkan spanduk dengan betuliskan protes terhadap PAW yang tertunda.

Kapolres Tegal, AKBP Mochammad Sajarod Zakun mengungkapkan, aksi unjuk rasa itu dikawal ketat oleh kepolisian dan TNI. Dirinya menerjunkan 2 peleton Dalmas Awal yang kemudian dibantu 8 anggota Kodim 0712 Tegal dan 10 personil Satpol PP Kabupaten Tegal.

“Pengamanan berlangsung dengan aman dan kondusif. Tidak adanya anarkis dan proses aksi unjuk rasa lancar,” ujarnya.***

Editor: DR Yogatama

Tags

Terkini

Terpopuler