Fadli Zon Kecam Rektorat yang Panggil BEM UI Terkait Kritik Kepada Jokowi

- 28 Juni 2021, 09:54 WIB
Politisi Partai Gerindra Fadli Zon kecam Rektorat UI yang melakukan pemanggilan terhadap BEM UI yang melakukan kritik terhadap Jokowi/Instagram/@fadlizon
Politisi Partai Gerindra Fadli Zon kecam Rektorat UI yang melakukan pemanggilan terhadap BEM UI yang melakukan kritik terhadap Jokowi/Instagram/@fadlizon /


PORTAL BREBES - Langkah Rektorat Universitas Indonesia (UI) melakukan pemanggilan terhadap Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UI menuai beragam reaksi.

Hal itu terjadi setelah BEM UI mengkritisi Presiden Joko Widodo (Jokowi) melalui sejumlah meme.

Salah satunya dari politisi Partai Gerindra Fadli Zon yang merupakan salah satu alumni UI.

Sebab menurut Fadli Zon, sikap yang ditunjukkan rektorat cenderung membungkam kebebasan berekspresi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UI.

Fadli Zon menyampaikan hal iu melalui unggahan di akun media sosial pribadinya pada Minggu 27 Juni 2021 malam.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Pisces Hari ini Senin 28 Juni 2021 : Anda Berada Dalam Suasana Hati yang SantaiBaca Juga: Ramalan Zodiak Pisces Hari ini Senin 28 Juni 2021 : Anda Berada Dalam Suasana Hati yang Santai

"Sbg alumni UI, sy mengecam sikap Rektorat @univ_indonesia yg cenderung membungkam kebebasan berekspresi @BEMUI_Official," demikian cuit Fadli Zon seperti dikutip PortalBrebes.Com dari akun Twitter @fadlizon, Senin 28 Juni 2021.

Fadli menyebutkan, UI semestinya masuk ke substansi dan argumentasi terkait kritikan yang dilakukan BEM UI.

UI harusnya mengkaji dan mendalami apa yang disampaikan BEM UI secara akademik. Coba masuk ke substansi dan argumentasi,” kicau Fadli Zon.

Halaman:

Editor: Marsis Santoso

Sumber: Twitter @fadlizon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x