Hari Pers Nasional, Ini 3 Tantangan Pers di Era Disrupsi Digital

- 9 Februari 2023, 19:30 WIB
Hari Pers Nasional, Ini 3 Tantangan Pers di Era Disrupsi Digital
Hari Pers Nasional, Ini 3 Tantangan Pers di Era Disrupsi Digital /HPN 2023/

PORTAL BREBES – Keberadaan pers menjadi pegangan bagi publik untuk memperoleh informasi atau berita yang akurat, faktual, dan berimbang. Sejak pertama kali kemunculannya, pers telah memegang peranan penting dalam kehidupan bermasyarakat.

Verifikasi, konfirmasi, hingga meliput dari dua sudut pandang berbeda menjadi prinsip yang dipegang teguh oleh para insan pers. Pers bisa memperoleh kepercayaan tersebut berkat kedisiplinannya dalam menjalankan kerja-kerja jurnalistik.

Pers bisa menelurkan karya jurnalistik yang berkualitas dan dipercaya khalayak dengan berpegangan pada prinsip-prinsip tersebut.

Baca Juga: BMKG Imbau Masyarakat Pesisir Waspadai Gelombang Tinggi hingga Empat Meter Pada 9-10 Februari

Saat ini, pers, jurnalisme, dan media massa kini harus menghadapi berbagai tantangan, terlebih di era disrupsi digital, yang bisa dimaknai sebagai era munculnya inovasi dan perubahan secara fundamental yang disebabkan hadirnya teknologi digital.

Menurut Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate yang disampaikan dalam Konvensi Nasional Media Massa di Medan, Sumatera Utara pada Rabu, 8 Februari 2023, sebagaimana dilansir dari ANTARA, terdapat tiga tantangan yang dihadapi pers di era disrupsi digital saat ini.

Pertama, dalam tahun-tahun mendatang industri tidak lagi hanya ditentukan oleh seberapa cepat teknologi digital dapat diadopsi, tetapi seberapa cepat konten digital dapat ditransmisikan untuk memenuhi ekspektasi audiens.

Baca Juga: “Sagara dari Timur”, Jadi Tema Indonesia Fashion Week Tahun 2023

Kedua, mengenai penyebaran misinformasi, disinformasi, dan malainformasi yang kian marak di ruang digital. Pers diharapkan bisa menangkal peredaran informasi palsu tersebut, sehingga dapat menghadirkan ruang digital yang bersih dan bermanfaat.

Pers diharapkan tidak lagi terjebak dalam jurnalisme clickbait. Pers harus memposisikan diri sebagai medium untuk memberikan kepastian kepada masyarakat di tengah pesatnya arus informasi.

Halaman:

Editor: DR Yogatama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x