Inilah 6 Tempat Jogging di Tegal yang Enak dan Nyaman Buat Olahraga

29 Januari 2023, 15:23 WIB
Ilustrasi jogging /Pix abay

PORTAL BREBES- Cuaca mendung bukan alasan untuk tidak melakukan rutinitas jogging.

Karena selain sehat, banyak manfaat yang diperoleh dari jogging, antara lain mengendurkan urat syaraf yang tegang selama aktifitas kerja.

Hanya saja, perlu sekali memilih waktu dan tempat yang cocok untuk melakukan jogging.

Baca Juga: Kelebihan dan Manfaat Batu Pirus atau Permata Turquoise, yang Menjadi Perhiasan Raja-Raja Mesir Kuno

Berikut 8 titik tempat-tempat enak dan nyaman untuk melakukan jogging yang ada di wilayah Kota Tegal:

1. Tempat Jogging kawasan GOR Wisanggeni.
Tempat jogging di kawasan GOR Wisanggeni sangat nyaman untuk dijadikan pilihan bagi olahraga jogging.

Selain tempatnya sejuk, di tempat ini juga lokasi jogging nya bisa memilih, bisa di tanah lapang, bisa di jalan aspal yang mengelilingi GOR atau di lokasi lapangan tennis out door.

Baca Juga: Kontes Batu Pirus Wali Kota Cup Tahun 2023 Digelar di Tegal

2. Tempat jogging lapangan Tegal Selatan.

Kini lapangan Tegal Selatan yang lokasinya di sebelah barat kantor Kecamatan Tegal Selatan, sudah lebih bagus dari sebelumnya yang hanya tanah lapang.

Di sekeliling lapangan sekarang sudah ada tempat untuk jogging. Trotoar yang mengelilinginya sangat nyaman untuk jogging.

3. Tempat jogging bundaran Alun-Alun.

Bundaran Alun-Alun Kota Tegal sangat enak untuk jogging dan olahraga lain. Biasanya tiap pagi di hari liburkawasan Alun-Alun diterapkan car free day.

Baca Juga: Lembaga Anti Rasuah GN-PK Deklarasi di Tegal, Siap Mencegah Upaya Tindak Pidana Korupsi

Jogging memutari Alun-Alun ternyata sangat menguras tenaga. Tapi rasa fresh dan sehat selalu menjadi ending setelah jogging memutari Alun-Alun.

4. Tempat jogging sepanjang Jalan Pancasila.

Di sini warga yang ingin jogging bisa berulangkali bolak balik jogging di sepanjang Jalan Pancasila yang membujur dari barat ke timur.

Tapi bisa juga hanya memutari area Taman Pancasila yang letaknya berada di ujung timur Jalan Pancasila.

Baca Juga: Nanti Malam Gus Ali Mafia Sholawat Bakal Gemparkan Publik Tegal, Siap-Siap Macet Total

5. Tempat jogging Polder Bayeman Kaligangsa.

Di area polder Bayeman, Kaligangsa, warga juga bisa melakukan jogging dengan memandangi hamparan air di kolam polder.

6. Tempat jogging kawasan Pantai Alam Indah.

Jogging sambil berwisata, sah-sah saja. Di kawasan obyek wisata Pantai Alam Indah ( PAI) warga bisa mengambil start di ujung barat jogging track yang telah disediakan atau sebaliknya.

Dengan pemandangan hamparan laut yang luas, tidak hanya raga yang sehat, fikiran pun bisa fresh.

Itulah 6 tempat jogging di Kota Tegal yang bisa dinikmati oleh masyarakat untuk sekedar menyegarkan raga dan jiwa.***

 


 

Editor: Dewi Prima Mayasari

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler