Resep Bikin Jajanan Pasar atau Jajanan Tradisional yang Mudah dan Simpel, Bisa Jadi Ide Jualan lho

5 Februari 2023, 14:15 WIB
Jajanan pasar /unsplash/

PORTAL BREBES - Jajanan pasar merupakan makanan tradisional yang diperjualbelikan di pasar, khususnya di pasar-pasar tradisional. Namun juga dapat ditemukan di beberapa swalayan ataupun penjual keliling.

Jajanan pasar ini adalah jajanan yang masih eksis tidak termakan zaman. Banyak bermunculan jajanan atau makanan kekinian tetapi banyak penggemar jajanan pasar ini, bukan hanya di kalangan Ibu-Ibu tetapi juga di kalangan remaja.

Selain harganya yang murah meriah, jajanan ini juga memiliki berbagai macam jenis, mulai dari kue kering, kue basah, gorengan, dan masih banyak lagi. Jajanan  yang sering dijumpai seperti kue pukis, arem-arem, klepon, kue cucur, risoles, dadar gulung, onde-onde, pastel, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Resep Tahu Fantasi Telur Puyuh yang Mudah dan Praktis

Bagi kamu yang ingin suka makan jajanan ini atau ingin berjualan jajanan pasar dan bingung apa resepnya dan bagaimana cara membuatnya? Berikut beberapa resep dan cara membuat jajanan pasar yang bisa kamu coba di rumah.

Resep Jajanan Pasar atau Jajanan Tradisional:

  1. Kue Kamir

Bahan:

  • 250 gr tepung terigu (segitiga biru)
  • 125 gr tape singkong
  • 125 gr gula pasir
  • 2 butir telur
  • 200 ml santan (1 bungkus santan instan ditambah air)
  • 50 gr margarin cair
  • 1 sdt garam
  • 20 gr susu bubuk
  • 1 sdt ragi instan

Baca Juga: Resep Membuat Telur Asin Khas Brebes, Bisa Buat untuk Ide Jualan

Cara Membuat:

  • Haluskan tape singkong
  • Campurkan semua bahan, terakhir tambahkan margarin cair
  • Aduk hingga rata
  • Diamkan selama 1 jam
  • Oles cetakan dengan margarin, masukkan adonan, dan ditutup
  • Panggang dengan api kecil, jangan lupa dibalik
  • Panggang hingga matang, setelah matang oles dengan margarin
  1. Klepon

Bahan klepon:

  • 250 gr tepung ketan putih
  • 50 gr tepung beras putih
  • 30 ml santan kara ditambahkan air hangat menjadi 180-200 ml
  • Garam (secukupnya)
  • Endapan daun pandan/ pasta pandan (secukupnya)
  • Air (untuk merebus)

Baca Juga: Resep Pelecing Kangkung Makanan Khas Lombok yang Pedasnya Bikin Nagih

Isian klepon:

  • Gula merah (serut halus)

Bahan taburan:

  • 50 gr kelapa parut kering
  • 50 ml air
  • Garam (secukupnya)
  • 1 lembar daun pandan

Baca Juga: Resep Bikin Vanilla Cake ala Restoran yang Mudah dan Praktis bisa Bikin di Rumah, Begini Caranya!

Cara membuat taburan:

  • Campurkan semua bahan kedalam wadah
  • Kemudian kukus kurang lebih 10 menit

Cara membuat adonan klepon:

  • Campurkan semua bahan, aduk rata sampai adonan bisa dipulung
  • Ambil sedikit adonan, pipihkan dan masukkan gula merah dan bulatkan.
  • Lakukan sampai adonan habis
  • Didihkan air menggunakan panci, masukkan adonan yang sudah dibentuk bulat
  • Rebus adonan sampai mengapung (tandanya sudah matang)
  • Angkat dan tiriskan
  • Gulingkan klepon ke dalam parutan kelapa
  • Klepon siap disajikan
  1. Pastel Isi

Bahan isian:

  • 200 gr bihun (seduh dalam air panas, tiriskan)
  • 100 gr daging ayam cincang
  • 1 buah wortel (serut kasar)
  • 3 siung bawang putih (haluskan)
  • 5 siung bawang merah (haluskan)
  • 1 batang seledri (iris halus)
  • 1 batang daun bawang (iris halus)
  • Merica bubuk (secukupnya)
  • Gula (secukupnya)
  • Garam secukupnya
  • Air kaldu ayam
  • Minyak (untuk menumis)

Baca Juga: 5 Tips Mengatasi Anak yang Susah Makan, Orang Tua Wajib Baca

Cara membuat isian pastel:

  • Tumis bumbu halus
  • Masukkan daging ayam cincang, wortel, daun bawang, seledri, dan kaldu ayam, aduk hingga rata
  • Masukkan bihun, aduk rata lalu beri garam, merica bubuk, gula, dan aduk hingga rata
  • Tumis sampai matang, kemudian bahan isian siap digunakan

Bahan kulit pastel:

  • 250 gr tepung terigu serbaguna
  • 50 gr margarin (lelehkan)
  • 1 sdt garam
  • 100 ml air hangat
  • Minyak (untuk menggoreng)

Cara membuat pastel:

  • Aduk semua bahan, uleni jangan terlalu kalis
  • Diamkan adonan selama 30 menit
  • Timbang adonan masing-masing sekitar 25 gr
  • Gilas tipis adonan, isi dengan bahan isian, rekatkan kedua sisinya lalu pilin
  • Lakukan sampai adonan habis kemudian goreng dengan minyak panas sampai kecoklatan dan matang

Baca Juga: Resep Martabak Manis Ala Tasyi Athasyia, Anti Gagal dan Anti Gosong

Nah begitulah resep dan cara membuat beberapa jajanan pasar. Selamat mencoba ya.***

Editor: DR Yogatama

Tags

Terkini

Terpopuler