OTT Bupati Pemalang, Jumlah Pejabat yang Diamankan KPK Menjadi 34 Orang

- 12 Agustus 2022, 16:46 WIB
Ilustrasi Tangan Terborgol
Ilustrasi Tangan Terborgol /Riyanto Jayeng Portal Brebes/Pix Abay

PORTAL BREBES- Jumlah pejabat Pemkab Pemalang, Jawa Tengah, yang turut diamankan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersama Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo bertambah menjadi 34 orang.

Demikian disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Juru Bicara KPK, Ali Fikri di Jakarta, dikutip portalbrebes dari antaranews.com, Jumat 12 Agustus 2022.

"Sejauh ini jumlah pejabat yang diamankan ada sekitar 34 orang yang terdiri dari Bupati, Kepala Dinas, Sekda, Kabid, dan pejabat lain di lingkungan Pemkab Pemalang," kata Ali.

Baca Juga: Beredar Nama-Nama Pejabat yang Ikut Diamankan KPK Bersama Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo

Ali juga menyebutkan, selain para pejabat bawahan Bupati Pemalang, KPK juga mengamankan sejumlah uang tunai dalam bentuk rupiah dan bukti lain yang tersangkut saat OTT.

"Jumlahnya masih terus diklarifikasi kepada pihak-pihak yang ditangkap," ucap Ali.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Bupati Pemalang Dikabarkan Kena OTT KPK

Saat ini, tim KPK masih meminta keterangan dan klarifikasi kepada para pihak yang ditangkap tersebut.

Lebih jauh Ali Fikri menjelaskan, Bupati Pemalang dan para pejabat bawahannya diduga tersandung kasus suap jual beli jabatan.***

 

Editor: Dewi Prima Mayasari

Sumber: www.antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x