Kasus Kebocoran Jaringan Air Bersih PDAM Tegal Lebih Banyak Didominasi Oleh Faktor Bencana Alam

28 Desember 2023, 13:32 WIB
Diana, HRD CV Ocean Marine Indonesia saat bertanya dalam forum gathering Perumda Air Minum Tirta Bahari Kota Tegal , Kamis (28/12/2023) siang /

PORTAL BREBES- Faktor alam sangat mendominasi tingkat kebocoran jaringan air bersih yang dikelola oleh Perumda Air Minum Tirta Bahari, Kota Tegal. Bahkan prosentasenya mencapai 70 dibandingkan kebocoran lantaran faktor teknis.

Hal itu ditegaskan oleh Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Bahari Kota Tegal, Hasan Suhandi S.E dalam acara gathering di Hotel Khas Tegal, Kamis 28 Desember 2023 siang.

Menurut Hasan, kebocoran jaringan air bersih yang dialami oleh Perumda Air Minum Tirta Bahari disebabkan karena 2 faktor.

Baca Juga: Dinilai Tak Ada Unsur Perbuatan Melawan Hukum, Kejari Terbitkan SP3 Kasus CSR PDAM Tegal

Yaitu, faktor kerusakan jaringan karena bencana alam ( tidak terencana) dan gangguan jaringan karena pergantian fasilitas dan sarana jaringan air bersih ( Terencana).

Hasan memaparkan, keberadaan jaringan air bersih yang berada jauh di kawasan pegunungan sangat memungkinkan kerap terdampak bencana alam setiap menitnya.

"Bencana alam yang dimaksudkan adalah seperti pergeseran tanah, longsor, maupun bencana berat lain yang menyebabkan bergesernya letak atau kerusakan pada sambungan pipa jaringan air bersih," jelasnya.

Baca Juga: Terkait Kenaikan Tarif Air PDAM, Wali Kota Tegal Beri Penjelasan

Hasan mengatakan, gangguan akibat bencana alam yang menyebabkan tingkat kebocoran itu masuk katagori kebocoran yang tidak terencana.

"Biasanya kalau gangguan jaringan air bersih akibat dari bencana alam yang notabene tidak terencana ini, kami memang mohon maaf tidak bisa mengumumkan pemberitahuan sebelumnya. Terkecuali jika gangguan nya akibat kebocoran yang terencana atau hal teknis, kami pasti memberitahukan melalui pengumuman kepada pelanggan sebelumnya," jelasnya.

Hasan menambahkan, untuk meminimalisir tingkat kebocoran karena faktor alam, salah satu solusinya adalah memiliki sumber air sendiri di wilayah perkotaan.

Baca Juga: PDAM Brebes Sedang Buka Lowongan Kerja, Berikut Formasi dan Syarat Pendaftaranya

Namun demikian, untuk memiliki sumber air sendiri di wilayah perkotaan, diperlukan anggaran yang tidak sedikit untuk mengeksploitasi air permukaan maupun mengolah air laut menjadi air tawar.

Lebih jauh Hasan mengatakan, berdasarkan data akurat yang diterbitkan oleh kementerian, tingkat pemanfaatan air bersih di Indonesia baru mencapai 19,5 persen.

Hal itu sangat tidak sebanding dengan kesadaran masyarakat tentang air bersih di negara Singapura yang mencapai 100 persen dan di Malaysia yang mencapai 85 persen.

Baca Juga: Karyawan Perumda Air Minum Tirta Bahari Tegal Diminta Tanggap Terhadap Kebutuhan Pelanggan

Salah seorang penanya yaitu HRD CV Ocean Marine Indonesia, Diana, menanyakan solusi apa yang ditawarkan oleh pihak Perumda Air Minum Tirta Bahari jika tiba-tiba memadamkan saluran air bersih akibat gangguan jaringan.

"Dalam bulan Desember tahun ini, sudah terjadi pemadaman jaringan air bersih hingga 3 kali. Hari ini saja sedang tidak mengalir dan itupun pemberitahuannya terlambat, 2 kali pemadaman sebelumnya malahan tidak ada pemberitahuan alasannya karena terjadi gangguan faktor alam," jelasnya

Menurut Diana, usaha pengolahan ikan diperusahaannya sangat bergantung kepada suplay air bersih dari Perumda Tirta Bahari.

Baca Juga: Penetapan Direktur Operasional Perumda Air Minum Tirta Bahari Disoal, Walikota Tegal Digugat

"Kami jelas kelabakan ketika tiba-tiba jaringan air bersih tersendat atau mati. Meski kami memiliki tandon air, tapi rupanya kapasitas air dalam tandon kurang memadai juga. Kami mohon ada solusi untuk .mengatasi kesulitan kami," terangnya.

Menanggapi keluhan itu, Hasan menyarankan agar tandon air yang berada di perusahaan Ocean Marine Indonesia yang berlokasi di kawasan pelabuhan Jongor Tegalsari itu lebih diperbesar lagi.

"Solusi lain untuk mengatasi kesulitan yang dialami pelanggan sambungan industri bisa lakukan pemesanan air tangki ke bagian pelanggan Perumda Air Minum Tirta Bahari. Tapi secara khusus nanti kami kirimkan orang untuk menyurvey kondisi tandon air yang ada di sana," pungkas Hasan.***


.

 

 

Editor: Dewi Prima Mayasari

Tags

Terkini

Terpopuler