Mudah Diterapkan, Begini Cara Menurunkan Diabetes Tanpa Obat-Obatan

- 21 November 2023, 12:30 WIB
Bawang putih mampu menurunkan kadar gula darah jika dikonsumsi secara rutin
Bawang putih mampu menurunkan kadar gula darah jika dikonsumsi secara rutin /Pexels/

PORTAL BREBES - Diabetes adalah salah satu jenis penyakit yang disebababkan oleh tingginya kadar gula dalam darah, atau di atas nilai normal. Diabetes merupakan penyakit yang berlangsung lama atau kronis.

Penyakit diabetes banyak diderita oleh masyarakat Indonesia dengan rentang usia 20 sampai 79 tahun. Parahnya, sebagian besar penderita diabetes tidak menyadari kehadiran gejala penyakitnya.

Melansir dari dinkes.semarangkota.go.id, beberapa gejala yang bisa dikenali antara lain buang air kecil dengan frekuensi yang lebih sering, kerap merasa lapar, sakit kepala, hingga pandangan memudar.

Baca Juga: Jangan Dibuang, Berikut Manfaat Daun Pepaya Jepang Bagi Kesehatan

Kekurangan hormon insulin dan ketidakmampuan tubuh dalam mengendalikannya adalah penyebab utama diabetes. Lantas, bagaimana tips mengatasi diabetes? Anda dapat menggunakan beberapa jenis tumbuhan untuk menyembuhkan penyakit ini. Namun, semua itu perlu didukung dengan metode lain.

Sebagai rekomendasi, berikut ini ada 7 tips menurunkan kadar gula darah secara alami yang mudah diterapkan.

1.Mengonsumsi bawang putih

Jika dikonsumsi secara rutin, bawang putih mampu menurunkan kadar gula darah. Pasalnya, umbi ini mengandung zat sulfoxide. Kandungan tersebut bisa meningkatkan sensitivitas insulin serta membantu penyembuhan infeksi.

Selain itu, bawang putih juga mengandung allicin dan allyl propyl disulfide. Kedua zat tersebut bisa menghambat penghentian insulin di hati. Supaya kadar gula darah cepat menurun, bawang putih harus dikonsumsi secara langsung. Minimal tiga siung bawang putih sekali makan.

Baca Juga: Manfaat Bayam Bagi Kesehatan, Baik untuk Penglihatan Hingga Mencegah Kanker

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x