Permudah Pekerja di Indonesia, BPJS Ketenagakerjaan Luncurkan Fitur Baru di JMO Mobile

- 6 Februari 2024, 15:25 WIB
Jamsostek Mobile (JMO) kembali meluncurkan fitur baru untuk memberikan kemudahan bagi pekerja Indonesia. Pengembangan aplikasi kali ini datang melalui fitur Tanya 175
Jamsostek Mobile (JMO) kembali meluncurkan fitur baru untuk memberikan kemudahan bagi pekerja Indonesia. Pengembangan aplikasi kali ini datang melalui fitur Tanya 175 /Doc/

PORTAL BREBES - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan kembali meluncurkan fitur baru pada Jamsostek Mobile (JMO) yang memberikan kemudahan bagi pekerja di Indonesia. Pengembangan aplikasi tersebut datang melalui fitur tanya 175.

Informasi tersebut disampaikan Direktur Pelayanan BPJS Ketenagakerjaan, Roswita Nulakurnia melalui siaran pers humas BPJS Ketenagakerjaan.

Dengan fitur tersebut, kata dia, peserta BPJS Ketenagakerjaan sekaligus pengguna JO dapat mengetahui informasi mengenai program dan manfaat bagi pekerja yang menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Baca Juga: Lewat Shopee Affiliate dan Shopee Live, Guru Honorer Ubah Hidup Lebih Baik dan Jadi Kreator Berprestasi

Roswita menjelaskan, pengembangan JMO memang terus dilakukan oleh pihaknya semata-mata bertujuan agar layanan Informasi BPJS Ketenagakerjaan dapat dinikmati kapan dan dimanapun oleh peserta.

"Fitur Tanya 175 yang hadir pada aplikasi Jamsostek Mobile (JMO) ini salah satu upaya kami untuk terus meningkatkan pelayanan. Peserta dapat menyaksikan talkshow Tanya 175 dengan konten pembahasan seputar jaminan sosial Ketenagakerjaan," jelas Roswita, Selasa 6 Februari 2024.

"Saat ini sudah tersedia 7 pembahasan, ke depannya tentu akan terus dilakukan penambahan konten sesuai dengan kebutuhan dan juga keperluan guna meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya jaminan sosial ketenagakerjaan," sambungnya.

Baca Juga: Tembus Pasar Ekspor, Penjual Sepatu Asal Bogor Diberi Penghargaan dari Shopee Super Awards 2023

Lebih dalam menjelaskan, Roswita mengatakan talkshow 175 dihadiri dan dijelaskan langsung oleh Direksi BPJS Ketenagakerjaan dan narasumber yang kompeten di bidangnya.

Adapun 7 topik yang dapat diakses pekerja melalui JMO saat ini adalah pembahasan tentang Pentingnya Jaminan Sosial, peran Jaminan sosial Ketenagakerjaan untuk atasi Middle Income Trap, Perlindungan pekerja, Peningkatan Kompetensi SDM, pentingnya Perlindungan Data Pribadi, Strategi Investasi, serta Edukasi Keuangan.

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x