Pelapor Perorangan dan Permasalahan Pengkreditan Mendominasi Pengaduan di OJK Tegal

- 22 Juni 2023, 21:08 WIB
Kepala OJK Tegal Noviyanto Utomo siap menerima keluhan dan pengaduan masyarakat
Kepala OJK Tegal Noviyanto Utomo siap menerima keluhan dan pengaduan masyarakat /Sari

PORTAL BREBES - Sepanjang triwulan I tahun 2023, Kantor OJK Tegal menerima pengaduan konsumen sebanyak 27 pengaduan yang terdiri dari 21 pengaduan terkait dengan Perbankan dan 6 Pengaduan terkait dengan Industri Keuangan Non Bank (IKNB).

Pengaduan didominasi oleh permasalahan di bidang perkreditan serta PUJK terlapor terbanyak di sektor Perbankan dan pelapor terbanyak adalah kategori perorangan. Demikian disampaikan Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Tegal Noviyanto Utomo.

Untuk layanan konsultasi pengaduan melalui aplikasi Whatsapp, tatap muka dan telepon dengan total sebanyak 121 konsultasi guna memperkuat sektor pelindungan konsumen jasa keuangan. Permintaan SLIK yang diterima selama periode triwulan I Tahun 2023 sebanyak 5.514 permintaan.

Baca Juga: Perkembangan Pasar Modal di Wilayah OJK Tegal, Penjualan Reksa Dana Naik 176,84%

Sepanjang triwulan I telah dilakukan kegiatan edukasi sebanyak 34 kegiatan dengan total peserta sebanyak 4.410 peserta yang terdiri dari berbagai elemen masyarakat yaitu pelajar, mahasiswa, karang taruna dan ASN di wilayah kerja OJK Tegal.

Kehadiran Si Mobil Literasi Edukasi Keuangan (SiMolek) juga turut memberikan warna tersendiri dalam edukasi keuangan, fitur dan video edukasi keuangan pada SiMolek Edutainment menarik minat pelajar di SMK Gondang Pekalongan.

Selain itu, akun Instagram @ojk_tegal sebagai saluran media komunikasi konten terkait edukasi keuangan kepada masyarakat secara digital telah mempublikasikan konten selama tahun 2023 hingga bulan Mei sebanyak 80 konten, dengan jumlah pengunjung sampai dengan 38.874 viewers per 31 Mei 2023.

Baca Juga: Perkembangan Industri Jasa Keuangan dan Perbankan di Wilayah Karesidenan Pekalongan Tumbuh Positif

Ditambahkan Noviyanto, bahwa terkait Rapat koordinasi dengan Satgas Waspada Investasi Daerah se-Eks Karesidenan Pekalongan telah dilakukan pada pertengahan bulan Maret 2023.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x