Mengantuk Setelah Makan, Apa Ini Tanda Bahaya? Cek Faktor Pemicunya

- 23 Oktober 2023, 08:09 WIB
Mengantuk setelah makan umum dialami sebagian orang
Mengantuk setelah makan umum dialami sebagian orang /Pexels-ketut-subiyanto/

PORTAL BREBES - Apa Anda pernah mengantuk setelah makan? Mata terasa kantuk yang sangat hebat, dan susah sekali terjaga. Padahal tidur cukup, badan sehat, dan tidak sedang dalam keadaan lelah.

Setelah makan lalu mengantuk umum dialami oleh sebagian orang. Lalu apa ini tanda bahaya yang perlu diwaspadai?

Dikutip dari yankes.kemkes.go.id, mengantuk setelah makan adalah hal yang normal terjadi. Meski umumnya tidak berbahaya, fenomena ini terkadang bisa mengganggu aktivitas dan menurunkan konsentrasi.

Baca Juga: Kematian Bunuh Diri Melonjak, Indonesia Darurat Kesehatan Mental

Oleh karena itu, ketahui penyebab ngantuk setelah makan agar hal tersebut dapat dihindari. Rasa kantuk yang muncul sehabis makan dapat disebabkan oleh banyak faktor, antara lain konsumsi makanan atau minuman tertentu dan gaya hidup atau kebiasaan yang sering dilakukan.

Untuk mencegah kondisi yang kerap mengganggu keseharian ini, perlu kita ketahui penyebabnya terlebih dahulu.

Ada beragam faktor yang diketahui dapat memicu rasa kantuk setelah makan, antara lain:

Baca Juga: Makanan yang Bagus untuk Meningkatkan Kesehatan Mental

1. Pengaruh Hormon Selama Proses Pencernaan

Makanan dan minuman yang dikonsumsi akan dicerna oleh lambung dan usus. Saat proses pencernaan berlangsung, tubuh akan melepaskan hormon tertentu seperti serotonin dan melatonin. Peningkatan kedua hormon tersebut bisa menimbulkan rasa kantuk setelah makan.

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x