Tips Melakukan Frugal Living yang Manfaatnya untuk Kehidupan Jangka Panjang

- 18 April 2024, 16:15 WIB
Menabung menjadi salah satu tips melakukan frugal living
Menabung menjadi salah satu tips melakukan frugal living /Pexels/

Cara hidup frugal living kamu juga harus menerapkan makan untuk hidup bukan sebagai gaya. Artinya tidak menuruti keinginan tapi lebih berfokus pada esensi makan untuk bertahan hidup. Jadi, umumnya orang yang menerapkan frugal living sebaiknya memasak daripada membeli makan di luar.

4. Menggunakan transportasi umum

Ketika menjalani frugal living kamu juga harus memakai transportasi umum saat bepergian. Hal ini penting untuk dilakukan supaya kamu bisa berhemat biaya ongkos, dan mengalokasikannya untuk tabungan.

Baca Juga: Pasanganmu Sering Marah? Jangan Dicuekin, Ini Tips Menghadapinya!

5. Buat menabung jadi menyenangkan

Seseorang yang menerapkan gaya hidup frugal membuat menabung jadi menyenangkan. Jadi, untuk bisa memotong pengeluaran kamu bisa membuat tantangan menabung 52 minggu. Jadi setiap harinya kamu bisa menyisihkan Rp10 ribu, dan naik setiap hari. Selain tantangan menabung kamu juga bisa rajin berinvestasi.

6. Sortir biaya langganan platform

Cara hidup frugal living kamu juga harus melakukan sortir langganan berbagai platform. Meskipun bisa digunakan secara bersama-sama, terlalu banyak subscribe platform tentu membuat pengeluaran membengkak. Jadi, pastikan berlangganan pada platform yang sering digunakan saja supaya lebih hemat.

7. Fokus keuangan masa depan

Ketika menerapkan frugal living kamu bukan hanya berfokus pada 10-20 hari ke depan, namun 10-20 tahun lagi. Jadi, cobalah untuk mengurangi rasa gengsi dan FOMO membeli barang-barang tertentu. Karena kondisi ini akan membuat perencanaan keuangan kamu terganggu. Jadi, pastikan untuk berinvestasi untuk membantu mewujudkan tujuan keuangan jangka panjang.

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah