Resep Chikua Cumi Kw Crispy, Bisa Buat Ide Jualan 1000an Nih

6 Februari 2024, 06:30 WIB
Chikua crispy bisa buat ide jualan 1000an /Chikua crispy bisa buat ide jualan 1000an/

PORTAL BREBES - Chikua adalah bahan makanan khas Jepang yang terbuat dari olahan daging ikan, dan berbentuk seperti tabung atau mirip sosis dengan tekstur elastis.

Daging ikan yang biasanya digunakan untuk membuat chikua adalah ikan putih macam ikan tenggiri atau jenis lain.

Nah, jika kamu sedang mencari ide jualan 1000an, resep chikua cumi kw crispy bisa banget kamu praktikkan di rumah. Cocok buat ide jualan 1000an, pasti langsung ludes terjual.

Baca Juga: Resep Bakwan Mie, Gorengan Unik yang Enak Buat Ngemil dan Lauk Makan

Dilansir dari akun Facebook @Mama Lesha, berikut resep chikua cumi kw crispy.

Bahan:

- 8 sdm tepung terigu
- ½ sdt garam
- ½ sdt kaldu bubuk
- ½ sdt lada bubuk
- 160 ml air
- 15 sdm tepung roti/panir
- 6 chikua panjang / 15 chikua kecil
- Tusuk sate
- Minyak untuk menggoreng

Baca Juga: Resep Nugget Tempe, Camilan Ekonomis Nggak Bikin Kantong Tipis

Cara buat:

1. Kukus chikuwa, lalu potong

2. Setelah itu ditusukkan ke tusuk sate

3. Buat lapisan tepung basah, campur terigu, garam, kaldu bubuk

4. Celupkan ke tepung basah, lalu ke tepung roti

5. Goreng hingga matang, sajikan dengan saus dan mayones, cumi kw crispy siap dijual

Baca Juga: Resep Roti Abon Gulung, Teksturnya Lembut dan Empuk dengan Rasa yang Gurih Wajib Coba

Chikua crispy ini memiliki tekstur yang garing dan renyah diluar, tapi empuk dan kenyal di dalamnya. Sangat cocok disajikan dengan saus sambal untuk cocolannya. Yuk cobain resepnya!***

Editor: DR Yogatama

Tags

Terkini

Terpopuler