Ketua Umum FWJ Indonesia Sebut Ada Indikasi Media Dijadikan Alat Untuk Memeras Oleh Oknum Tertentu

- 13 Agustus 2023, 20:32 WIB
Manager sekaligus Pengawas SPBU 34.17127, Surnano mengatakan pihaknya sangat kaget dengan adanya pemberitaan yang mengarah kepada usaha yang dikelolanya.
Manager sekaligus Pengawas SPBU 34.17127, Surnano mengatakan pihaknya sangat kaget dengan adanya pemberitaan yang mengarah kepada usaha yang dikelolanya. /

PORTAL BREBES - Ketua Umum Forum Wartawan Jaya (FWJ) Indonesia, Mustofa Hadi Karya menyebut ada indikasi media dijadikan alat pemerasan oleh oknum tertentu.

Dalam pemberitaan mengenai SPBU 34.17127 Jalan Chairil Anwar, Kelurahan Margahayu Bekasi Timur misalnya, ada yang salah menilai SPBU melakukan pembiaran terhadap para pemain BBM bersubsidi, mengingat Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) adalah object vital yang menjadi konsumsi publik.

Baca Juga: Info Terbaru Lowongan CPNS dan PPPK 2023, Berapa Jumlah Formasi yang Dibutuhkan untuk Daerah dan Pusat?

Dikatakanya, ada media yang memberitakan secara sepihak terkait usaha resmi SPBU 34.17127 tanpa adanya konfirmasi kepihak pengelola. Tindakan tersebut tidak seharusnya dilakukan oleh awak media.

Memberitakan secara sepihak tanpa ada konfirmasi dari pihak yang berkepintingan merupakan konsep seorang jusnalis profesional yang mengacu pada undang-undang nomor 40 tahun 1999 tentang pers serta mengacu pada kode etik jurnalistik yang berlaku.

"Saya sudah melakukan pengecekan dan ril di TKP SPBU Margahayu itu, dan tidak adanya persoalan pembiaran maupun ketidak profesionalan operasional diluar Standart Operating Procedur (SOP). Semua berjalan sesuai aturan, " jelasnya.

Pria yang akrab sipanggil Opan ini menilai dengan adanya berbagai pemberitaan mengarah pada object vital yang menyudutkan SPBU Margahayu adalah langkah yang kurang tepat dan dapat mengubah paradigma negatif ditengah masyarakat.

"Saya berharap kepada kawan-kawan seprofesi untuk saling menjaga dan memberikan sajian informasi yang sejuk, sehingga terbangunnya profesional profesi," ucapnya.

Ia juga mengajak segenap lapisan masyarakat dan para pihak terkait untuk lebih dewasa dalam menerima informasi dari berbagai pemberitaan sepihak.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x