Pelaku Penembakan Istri TNI di Semarang Semuanya Berhasil Ditangkap Berikut Barang Bukti Senjata dan Kendaraan

- 23 Juli 2022, 08:15 WIB
Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Irwan Anwar saat konferensi pers terkait kasus penembakan istri seorang anggota TNI pada Senin, 18 Juli 2022.
Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Irwan Anwar saat konferensi pers terkait kasus penembakan istri seorang anggota TNI pada Senin, 18 Juli 2022. /dok Humas Polrestabes Semarang.

PORTAL BREBES - Seluruh pelaku penembakan istri TNI di Semarang berhasil ditangkap.

Selain menangkap para pelaku, polisi juga berhasil mengamankan sejumlah barang bukti.

Barang bukti tersebut diantaranya dua kendaraan yang digunakan pelaku untuk melancarkan aksinya.

Baca Juga: Meme Stupa Candi Borobudur Mirip Presiden Jokowi Membawa Roy Suryo Menjadi Tersangka

Polisi juga mengamankan 1 pucuk senjata api dan 4 amunisi.

Satu orang lagi juga ditangkap polisi lantaran berperan sebagai penyedia senjata api.

"Satu pelaku penyedia senjata api. Diamankan pula satu kendaraan yang dibeli dari hasil pembayaran sebagai eksekutor," kata Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Irwan Anwar, di Semarang, seperti dilansir Antara, Sabtu 23 Juli 202w dini hari.

Meskipun telah ditangkap semuanya, namun identitas para pelaku belum diungkapkan ke publik.

Seperti diketahui sebelumnya, Rina Wulandari (34), yang merupakan istri seorang anggota TNI, ditembak orang tak dikenal di depan rumahnya, Jalan Cemara III, Banyumanik, Kota Semarang, Pada Senin 18 Juli 2022.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah